Yang hilang, akan dikenang
Sorak derai keberanian,
Sudut sudut bumi basah dengan, darah, duka, dan cita.
Haaaahhhhh…
Lalu Senyum cita raya
Persembahan para kesatria adalah ‘merdeka’.
Pertiwiku telah lahir dan tumbuh
Bentangan indah nan megahnya nusantara, bernama INDONESIA.
Mereka pun berbisik; Masa depan negara yang telah kuperjuangkan ada ditangan kalian, nak.
Waktu kita tidak banyak,
Mari rapatkan jemari menuju menara, bulatkan tekad untuk melawan sesiapa yang menodai tanah kita.
Kukuhkan dua kaki sampai ke kepala,
Tarik tali pelontar kain merah putihmu.
Usah kau sujud di atas tanah itu
Tancapkan saja tiang semangatmu setinggi mungkin.
Muda, untuk Indonesia.