Aku Palsu

Aku Palsu
Aku Palsu

Orang bilang aku adalah dia,
Yang namanya diketahui siapa.
Orang pikir aku adalah dia,
Yang jika berkata diiyakannya.
Orang lihat aku adalah dia,
Yang memiliki semua ada.

Hei,
Ketahuilah!

Aku ini hanyalah aku,
Yang bahkan kau tak kenal siapa..
Apalagi kau hanya tahu tentangku yang kuingin semua orang tahu,
Yang bahkan tidak sedikit darinya hanyalah palsu.

Kemarilah, nak..
Biar ayah tunjukkan kepadamu nyatanya dunia,
Dan bahwa yang kau butuh hanyalah syukur.

Baca juga puisi lainnya: “Akibat Luka”

Oleh: Yusuf Wafi
Penulis adalah kontributor Manggala dari event Dwara Aksara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *