Warta  

Hadiri HUT SIC ke-65, Dubes RI untuk Mesir: Ini adalah Bukti Dekatnya Hubungan Indonesia-Mesir

Sumber: dok. Tim Manggala

Manggala, Kairo— Ketika menghadiri HUT Sekolah Indonesia Cairo (SIC) yang ke-65, Duta Besar (Dubes) RI untuk Mesir, Dr. Lutfi Rauf, MA. mengatakan, keberadaan SIC yang sudah lama itu merupakan testimoni dan bukti hubungan antara Indonesia dan Mesir sangatlah dekat.

Hal tersebut, menurut Lutfi dapat dibuktikan dengan adanya kedekatan antara para siswa SIC dengan pelajar-pelajar dari Mesir.

“Eksistensi SIC yang melayani warga kita maupun warga Mesir dalam hal pendidikan tentu sudah tidak disangsikan lagi. Ini adalah refleksi dari dekatnya hubungan antara Indonesia-Mesir,” ujarnya kepada Manggala, Jum’at (24/12), di Nadi Moyah.

Dengan begitu, ia pun menegaskan, kehadiran SIC selama 65 tahun menunjukan eksistensinya sudah lama, lebih 6 dekade yang lalu, yakni 10 tahun setelah Indonesia memproklamirkan kemerdekaan, juga 10 tahun setelah Mesir sebagai Negara pertama yang memberi pengakuan terhadap kemerdekaan tersebut.

Di akhir, Lutfi berharap SIC selanjutnya terus mencetak anak-anak berkualitas dan dipersiapkan untuk berkompetisi di dalam tataran global yang tak terbatas, karena menurutnya masalah pendidikan semuanya harus berperan, baik guru maupun orang tua, dan didukung oleh teknologi informasi yang terus berkembang.

Oleh: Nagif Alfarizi
Penulis adalah Pimpinan Umum Manggala 2021-2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *